Komputer Otomatis Pertama Yang Dapat di Program Ulang




Pada perkembangannya, komputer pada zaman dahulu tidaklah seperti sekarang. Sekarang ini komputer berbentuk kecil bahkan sangat fleksibel. Seperti, komputer jinjing atau laptop bahkan sangat mudah dibawa kemana-mana dengan ukurannya yang sangat kecil bahkan bisa dimasukkan kedalam tas. 

Begitu pula dengan komputer personal yang biasa kita lihat diwarnet. Walaupun tidak bisa dibawa kemana-mana, namun dengan ukurannya yang masih dapat dikatakan sedang itu, hanya akan memakan tempat seukuran meja kecil. Tidak seperti perkembangan yang ukurannya sendiri bahkan mencapai ukuran setengah lapangan bola sepak.

Pada perkembangannya, komputer dimulai dengan komputer Z3 buatan Jerman. Komputer ini merupakan komputer otomatis pertama yang dapat diprogram. Komputer ini dibuat oleh seorang indinyur jerman yang bernama Konrad Zuse. Dilihat dari ciri-ciri yang dimiliki komputer ini, Z3 bisa dianggap sebuah komputer seperti zaman sekarang ini karena dapat di program ulang.

Komputer Z3 dibuat dengan 2.200 pemancar, mempunyai frekuensi waktu sebesar ~5–10 Hz, dan panjang kata sebesar 22 bit. Perhitungan dengan Z3 dilakukan dalam aritmatika titik mengambang dengan biner (binary) penuh. Mesin ini diselesaikan pada 1941 (pada 12 Mei tahun tersebut, Z3 berhasil dipresentasikan kepada para ilmuwan di Berlin). Z3 yang asli dihancurkan pada tahun 1944 pada saat pengeboman Berlin oleh pihak Sekutu. Sebuah replika yang berfungsi penuh dibangun pada tahun 1960-an oleh perusahaan aslinya Zuse KG dan dipertunjukkan untuk umum yang permanen di Deutsches Museum. Pada 1998 Z3 terbukti Turing-complete.